animasi blog

Senin, 13 Mei 2013

Olympus E-P5, Kamera Mirrorless Terbaru dengan Sensor Live MOS 16.1MP, WiFi serta Layar Sentuh Berukuran 3 Inci Resmi Diperkenalkan

Olympus akhirnya secara resmi mengeluarkan kamera mirrorles terbarunya, yakni Olympus E-P5. Kedatangan kamera mirroless ke pasaran ini pun banyak ditunggu para pecinta fotografi, terlebih setelah sebelumnya sempat muncul beberapa bocorannya di internet.
Kamera ini dilengkapi dengan sensor Live MOS 16.1MP yang dilengkapi teknologi image processor TruePic IV. Di bagian belakang, terdapat layar sentuh LCD berukuran 3 inci. Untuk kemudahan dalam transfer gambar, kamera ini juga dilengkai dengan built in WIFi.
Olympus E-P5 ini juga memiliki kemampuan untuk merekam video Full HD dengan format MOV ataupun AVI. Selain itu kamera ini juga dilengkapi dengan image stabilization 5-axis dengan IS auto. Fitur lainnya, kamera ini memiliki built-in flash, kecepatan shutter hingga 1/8000s serta opsi viewfinder elektronik VF-4.
Mengenai harga, kamera mirrorless ini bisa diperoleh dengan harga 999 USD untuk bodynya saja. Jika ingin membelinya dengan disertai lens kit, Anda harus membayar sebesar 1449 USD. Untk viewfinder elektronik VF-4nya sendiri dibanderol seharga 279 USD

0 komentar:

Posting Komentar