animasi blog

Kamis, 27 Juni 2013

Program Microsoft Bing For Schools Untuk Kalangan Pelajar

Atas kebeduliannya terhadap dunia sekolah anak-anak, Microsoft baru saja mengumumkan peluncuran sebuah program baru bernama Bing For Schools, yang nantinya akan mengusung pengalaman yang sama sekali baru untuk para pelajar sekolah.
Dengan menghapus semua iklan dari hasil pencarian yang ada, program Bing For Schools ini bertujuan untuk meningkatkan privasi penggunanya yang dalam hal ini adalah khusus pelajar, memfilter keberadaan konten dewasa, dan juga menyediakan apa yang dikenal sebagai fitur pembelajaran khusus untuk meningkatkan pengetahuan, kesadaran dan melek digital di kalangan pada para pelajar sekolahan.
Menurut salah seorang Bing behavioral scientist bernama Matt Wallaert, sekolah memiliki pilihan untuk berpartisipasi atau menjaga pengalaman Bing normal dalam program sukarela ini. Dan bagi sekolah yang ikut berpartisipasi, Bing menyediakan pola pencarian yang didasarkan pada jaringan sekolah yang ada melalui Bing.com, tanpa memerlukan software khusus ataupun alamat pencarian yang berbeda. Selain itu, Bing for Schools ini gratis untuk setiap sekolah atau institusi pendidikan lainnya yang ingin berpartisipasi.
Untuk informasi lebih lanjut tentang keberadaan program baru Big For Schools ini, dapat dilihat di sini.

0 komentar:

Posting Komentar